13 Mei 2014

Back To The Past n Back To The Future

Yang pernah melewati era 80-90an (seperti saya ini nih, udah tuwir euy) mungkin sudah tak asing dan hampir sebagian tahu ya, dengan film yang dibintangi oleh Michael J Fox dan Cristopher Llyoid ini. Ya, film Back to the Future (Hobi banget nonton film ini suerrr).

Film yang dirilis tahun 1985 ini mengisahkan tentang seorang remaja bernama Marty Mcfly (Michael J Fox) yang bersahabat dengan profesor jenius bernama Dr. Emmet Brown (Christopher Llyod). Dr. Emmet ini berhasil menciptakan sebuah alat yang bisa menembus ruang dan waktu yaitu mesin waktu.

Imbasnya Marty dan Dr. Emmet seringkali berkelana alias jjs ke masa lalu dan masa depan untuk memecahkan sebuah masalah atau memperbaiki keadaan dengan mesin tersebut  ( enak benerr yak) ya mirip-mirip pintu kemana saja nya Doraemon lah hehehehehe...

Saking populernya, film ini sampai dibuat 3 sekuel lho (Back to the future I, II, III) yang belum pernah nonton mungkin bisa ubek-ubek mbah google atau youtube untuk review yang lebih lengkap. Seru lhooo...

Mobil ini lho mesin waktunya.





Bicara soal mesin waktu ini, rasa-rasanya saya berminat untuk memesannya kalau memang ada yang berhasil menciptakannya hehehehe.

I just wondering... seandainya nich, saya punya mesin seperti itu... kalau sedang ingat jaman-jamannya sekolah TK misalnya, pasti saya akan langsung pakai alat itu, pencet tombol, tutup mata, mata melek langsung ada deh di jaman baheula alias jadul. Atau kalau saya ingin tahu apa yang akan terjadi pada diri saya dalam 5 atau 10 tahun ke depan, tinggal pencet tombol lagi, dan Byuussss...! terbang deh ke masa depan.

Pasti menyenangkan bisa bolak-balik menembus ruang dan waktu seperti itu, ya ga sich?? But, wake up, wake up! Sayangnya itu semua hanya ada di film saja. Namanya film, sutradara selalu bebas berkreasi. Sejatinya kita tidak akan pernah kembali ke masa lalu ataupun dengan mudahnya "melancong" ke masa depan. Pun kita tidak akan pernah merubah apapun yang sudah kita perbuat di masa lalu. Kehidupan memang tidak semudah itu ya kawan. 

Yang bisa kita lakukan adalah bukti nyata, aksi, untuk membuat hari ini lebih bermakna demi masa yang akan datang. Melakukan hal-hal positif lebih banyak lagi. Yang impian atau cita-citanya belum terlaksana, ayo lebih giat lagi untuk mencapainya, agar setiap waktu itu tidak terbuang dengan sia-sia dan menyesalinya dikemudian hari.

Masa lalu? Hmm, cukup dengan sesekali menoleh ke belakang untuk diambil yang positifnya dan yang negatifnya cukup kita jadikan pelajaran agar kita tidak mengulanginya di masa depan karena kita tentu tak kan sanggup merubah masa lalu, ya toh? Apa yang kita kerjakan hari ini tentu akan menjadi langkah awal untuk masa depan kita kelak. Artinya kita harus memanfaatkan dan mensyukuri waktu yang masih dianugrahkan  kepada kita dengan sebaik-baiknya  :) .






Tidak ada komentar:

Posting Komentar